2021, BAIN HAM RI Target Klinik Hukum Hingga ke Desa-desa di Indonesia

139

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Badan Advokasi Investigasi Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (BAIN HAM RI) menggagas program nasional Klinik Hukum yang pada tahun 2021, tersebar ke seluruh Indonesia.

Ketua Umum DPP BAIN HAM RI, Muhammad Nur menyebutkan, Klinik Hukum merupakan program inti dan prioritas dari BAIN HAM RI di 2021.

“Kami menargetkan 80 persen Klinik Hukum tersebar ke seluruh desa di Indonesia,” ujarnya saat konfrensi pers di Kantor BAIN HAM RI, Jum’at (07/08/2020).

Sementara, Ketua Bidang OKK DPP BAIN HAM RI, Djaya Jumain mengatakan, program Klinik Hukum nantinya berupa pendampingan hukum, edukasi hukum serta akan memperjuangkan hak masyarakat.

“Tentu Klinik Hukum yang hadir di tengah-tengah masyarakat ini tidak akan dipungut biaya sepeser pun,” pungkas Djaya Jumain

Dalam konferensi pers siang tadi, BAIN HAM RI melaunching Logo Departemen dan memperkenalkan 18 Departemen. Gilang Ramadhan

Baca Juga :   Gubernur Sulsel Lantik Pengurus FK-TSLP, Wadah Pengusaha Kontribusi dalam Pembangunan