Atasi Tantangan Dengan Optimis

239
Umar Bin Abd Azis Branch Manager Sentra Investasi Danareksa Makassar

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR —  Meskipun tidak memiliki latar belakang pendidikan ekonomi, tapi Umar Bin Abd Aziz, memberanikan diri terjun dalam dunia bisnis dan investasi. Kini posisi sebagai Branch Manager Sentra Investasi Danareksa Makassar.

“Saya menyukai tantangan, makanya meskipun tidak memiliki basic ilmu ekonomi maupun perbankan, tapi tetap memberanikan diri bekerja di pasar modal. Disinilah kita bisa melihat pergerakan harga, perkembangan ekonomi, mulai dari harga komoditi dan mata uang. Dengan bekerja disini, kita bisa mengetahui semuanya, dan sangat senang dengan hal tersebut,” tuturnya

Awalnya menekuni dunia kerja itu dengan menjadi tenaga marketing freelance dengan mencari nasabah dari kantor ke kantor, dan dari rumah ke rumah. Itu yang mendidiknya memiliki jiwa petarung, sehingga semua bisa dilalui dengan mudah. Pihaknya selalu optimis dengan tantangan, karena itu yang bisa mendidik orang memiliki motivasi untuk sukses.

Bekerja di perusahaan pasar modal, menurutnya harus bisa menjaga kepercayaan, itu karena perusahaan mengelola uang yang cukup besar dan banyak.“Harus selalu menjaga kepercayaan dari nasabah, harus cepat, harus mampu menguasai materi pasar modal, karena kita mengelola uang banyak. Sumbernya pun bukan dari satu orang, melainkan banyak orang dengan kepercayaan yang berbeda-beda. Makanya kita harus ekstra melayani nasabah, selalu berusaha memperbaiki pelayanan yang ada,” tambahnya./Komang Ayu

Baca Juga :   Menomorsatukan integritas