Ini Penjabat Walikota Makassar yang Baru Pengganti Iqbal Suhaeb

254
Prof Dr. Yusran Yusuf, M.Si saat dilantik sebagai Pj Walikota Makassar menggantikan Iqbal Suhaeb. POTO : MASYUDI FIRMANSYAH / BISNIS SULAWESI

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Kepala Bapetlibangda Sulsel, Prof Yusran Yusuf, ditetapkan sebagai Penjabat (PJ) Walikota Makassar menggantikan Iqbal Suhaeb yang telah habis masa jabatannya hari ini, Rabu (13/5). Prof Yusran dilantik Gubernur Sulsel, Prof Nurdin Abdullah, di ruangan Sipakatau lantai 2 Kantor Balaikota Makassar, siang tadi, pukul 13.00 wita.
Gubernur berharap, Yusran dapat mengemban amanah atas penunjukkannya di tengah pandemi Covid 19. Banyak hal yang harus diselesaikan bersama, termasuk program penuntasan Covid 19.
‘’Bukan hanya memutus mata rantai virusnya, juga dampak ekonomi, seperti PHK besar-besaran, banyaknya perusahaan yang harus tutup. Itu harus dicarikan solusi bersama,’’ tegas Nurdin.
Nur Rachmat

Baca Juga :   Pj Gubernur Bahtiar Motivasi Mahasiswa Unibos Kembangkan Budidaya Pisang