Jelang PSBB, Iqbal Tinjau Lokasi Pemakaman Khusus Korban Covid 19

185
Pj Wali Kota Iqbal Suhaeb tampak menjumpai para petugas yang bertugas di Macanda. POTO: HUMAS PEMKOT

 

 

BISNIS SULAWESI, MAKASSAR –  Pj Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb mendatangi lokasi pemakaman khusus korban Covid 19 di Macanda, Kelurahan Romang Polong, Somba Opu, Gowa, Kamis (16/04/2020).

Peninjauan dilakukan Iqbal jelang pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kota Makassar. Di Macanda, Iqbal mendatangi seluruh petugas yang tengah berjaga,  baik yang melakukan pengamanan maupun yang bertugas menggali kubur.

“Disini ada sekitar tujuh puluh orang bertugas dari berbagai kesatuan, baik Polres Gowa, Brimob, TNI, maupun Satpol PP Kota Makassar. Saya sengaja datang untuk memberi semangat sekaligus melihat kondisi teman-teman yang bekerja siang malam disini, meninggalkan keluarga demi bekerja di tengah pandemi. Mereka berada di garis depan dengan resiko tinggi. Mereka sejatinya adalah pahlawan bagi kita semua,” ujar Iqbal Suhaeb saat memberikan keterangan kepada wartawan di Macanda.

Selain penggali kubur, salah satu tugas yang  juga sangat vital yakni petugas yang menjaga keamanan, agar tidak ada pihak-pihak yang ingin mengganggu proses protokol penguburan.

“Semoga mereka tetap diberi kesehatan dan kekuatan oleh Allah SWT. Tidak ada yang tahu kapan wabah ini berakhir. Oleh karena itu, sangat penting untuk kita hidup disiplin, demi memotong mata rantai penyebaran virus ini,” ujarnya.

Selain mendatangi tenda petugas jaga, Iqbal juga memberikan bantuan kepada para petuga di Macanda.

Menurut keterangan petugas yang berjaga, hingga Kamis sore, sudah lima puluh jenazah korban Covid 19 yang di kubur ditempat tersebut. Rencananya, Pemkot Makassar akan segera menerapkan PSBB di Kota Makassar menyusul keluarnya izin dari Kementerian Kesehatan RI.

Nur Rachmat

Baca Juga :   Meningkat, Minat Perusahaan Memobilisasi Dana Jangka Panjang Melalui Pasar Modal