Sambut Ramadan, Novotel Makassar “Launching” Ramadan Iftar “MoonLight” 

108
Novotel Makassar Grand Shayla menawarkan ragam menu terbaik berbuka puasa untuk Ramadan 2024. POTO : RISMAYANTI

 

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Novotel Makassar Grand Shayla, hotel berbintang empat di kota Makassar melaunching Ramadan Iftar “Moonlight” untuk menyambut bulan Suci Ramadan 2024. Rilis beragam paket menu terbaik untuk berbuka puasa, dilaksanakan di The Attic Sky Lounge Novotel Makassar by Grand Shayla, Senin (04/02/2024).

Bulan Suci Ramadan, identik dengan berbuka puasa yang mana semua umat Muslim  berpuasa d mulai Imsak hingga berbuka (magrib).

Oleh karenanya, Novotel Makassar Grand Shayla menyediakan paket berbuka puasa dengan menu terbaik,  mulai menu khas nusantara hingga Middle East (Timur Tengah).

“Kali ini, konsep kami lebih ke Timur Tengah. Tema Ramadhan Iftar “Moonlight” itu merupakan Cahaya Penuh Keberkahan di bulan Ramadan,” ujar Marketing Comunication Novotel Makassar Grand Shayla, Vina Taning.

Selain menu terbaik, pihaknya menyiapkan dua bagian area hotel terbaik untuk menjamu tamu berbuka puasa yakni di Lobby Floor atau di The SQuare Restaurant  dan di The Attic Sky Lounge.

POTO : RISMAYANTI

“Untuk harga, kami banderol mulai Rp145 ribu  untuk berbuka puasa di area Lobby Floor atau di The Square Restaurant dan Rp185 ribu untuk di The Attic Sky Lounge. Kami bagi  dua area di hotel ini, setelah melihat pengalaman buka puasa tahun lalu. Di mana, tamu yang datang bisa mencapai enam ribu orang. Jadi, tidak cukup kalau hanya di satu area,” jelasnya.

Menu yang bakal disiapkan untuk higlight, ada nasi briyani, aneka seafood. Namun, bagi tamu yang tidak suka makanan seafood, pihaknya menyiapkan makanan khas nusantara, seperti nasi goreng, mie kering yang dilengkapi aneka dissert, ada kolak durian.

“Ada yang menarik di menu kali ini yaitu kurma yang kami isi dengan isian keju dan coklat,” tambah Vina.

Baca Juga :   Camat Tamalanrea Kumpul Bareng Para Ketua Karang Taruna Kelurahan

Sementara itu, General Manager Novotel Makassar Posma Malino Silitonga meenyebutkan, di Ramadan, bulan penuh berkah, para tamu sekaligus akan membantu anak-anak kurang mampu dengan berbagi Rp5.000 per orang, yang sudah termasuk dalam harga paket. Donasi akan disumbangkan melalui program Coorporate Social Responsibility (CSR) Accor Indonesia melalui Yayasan Peduli Tunas Bangsa ATFAC (A Trust For A Child).

Tidak sekadar berbuka puasa, Novotel Makassar Grand Shayla juga akan memberikan kesempatan kepada setiap tamu untuk memenangkan hadiah menarik  berupa sepeda motor listrik, emas logam mulia dan voucher menginap bagi yang beruntung.

“Kami senang, bahagia menyambut bulan Suci Ramadan melalui promo istimewa yang kami tawarkan. Semoga dapat memberikan pengalaman berbuka puasa tak terlupakan bagi semua tamu. Bukan hanya berbuka puasa bersama, ada juga kesempatan beramal serta memenangkan hadiah- adiah menarik,” ungkap Posma.

Dengan harga dimulai Rp145 Ribu net /pax, makan sepuasnya dengan beragam varian menu Timur Tengah dan Nusantara. Pemegang member Accor plus juga  diberikan diskon spesial 10%. Sementara pemegang member live limitless,mendapatkan diskon 5%. Juga doble point reward member yang melakukan transaksi selama Ramadan.

Rismayanti