Serunya Bermain Air di Bugis Weterpark

535
Wahana Kolam Ombak di Bugis Waterpark Adventure menjadi salah satu yang difavoritkan wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

BISNISSULAWESI.COM, MAKASSAR – Sejak dahulu suku Bugis dikenal memiliki adat isitadat serta peradaban yang kaya, Mulai dari upacara adat, etika, kesenian, dan peninggalan leluhur yang sarat akan nilai sosial. Akan tetapi, pengaruh globalisasi saat ini mulai menghkhawatirkan, bahkan mengancam eksistensi budaya lokal daerah.

Dengan maksud ingin melestarikan nilai-nilai luhur budaya suku Bugis, maka didirikanlah Bugis Waterpark Adventure. Wahana rekreasi yang menggabungkan konsep nilai nilai luhur Bugis dengan peradaban modern. Hal ini terlihat pada tiga zona utama yang ada di tempat ini menggunakan bahasa Bugis, Alabuang (Pelabuhan), Kampong Rilau (Desa Nelayan) dan Goa Batu Kalibampa (Goa Batu dan Kupu Kupu).

Berada di kawasan perumahan Bukit Baruga Antang, sejumlah wahana juga diberi nama Bahasa Bugis, seperti Matanre (freefall), Pipa Wae (Aquatube), Mattulili (bodyslide), Mapettang (blackhole), Malippuno (rafting slide), Tappasorong (multislide), Wae Massolo (kolam arus), Kollang Piji’ (whirlpool), Kolllang Ana’ Ana’ (kidspool) dan Kollang To’loppo (main pool).

Multi Slide dan Free Fall (Tappassorong dan Matanre) sangat menantang dan memicu adrenalin, dengan seluncuran berliku dan fiber plat warna warni yang menawan. Jika ingin merasakan sensasi meluncur dari ketinggian, wahana Body Slide, Black Hole dan Rafting Slide (Mattulili, Mapettang, Malipunno). harus Anda coba.

Lazy River (Wae Massolo). Kolam yang satu ini adalah pilihan tepat untuk bersantai. Berbaring di atas ban sambil memejamkan mata dan hanyut terbawa arus sungai yang mengelilingi wahana Bugis Waterpark.

Nah, Setelah puas bermain, pengunjung bisa mencoba Whirpool (Kollang Pesse), menikmati pijatan ala Jacuzzi, pegal-pegal di badan menjadi hilang. Di wahana Main Pool (Kollang Toloppo), pengunjung bisa menikmati bermain voli dalam air bersama teman-teman, bermain bola air atau sekadar berenang. Untuk anak-anak yang ingin bermain sambil menguji keberanian, dapat bermain di Kids Pool (Kollang Ana’-ana’).

Baca Juga :   LIBURAN DI BALI SAMBIL RELAKSASI DIRI

Selain 10 wahana tersebut, pada 2015 lalu juga dihadirkan tambahan empat wahana barmain, Kolam Ombak, Turbolance, Space Boat dan Phinisi Slide. Khusus Kolam Ombak atau Kolam Bombang merupakan yang pertama hadir di Indonesia Timur.

Kolam tersebut, jelas Yunita, memiliki jadwal untuk beroperasi, hanya bisa dinikmati pada pukul 12.00 dan pukul 16.00 Wita saja. Kolamnya sedalam 1,8 meter dan selama 30 menit pengunjung bisa merasakam sensasi jika berada di tengah laut.

“Semua wahana dibangun menggunakan rancangan dari Polin, produsen wahana permainan dari Turki yang sudah terkenal di berbagai negara Eropa, Amerika dan Asia, serta dioperasikan oleh tenaga-tenaga yang ahli di bidangnya,” ungkap Marketing & Promotion Section Head Bugis Waterpark Adventure, Yunita Nursetia.

Fasilitas-fasilitas yang tersedia di area Bugis Waterpark Adventure cukup lengkap. Ada lego-lego, pondok kecil tempat bersantai sebelum atau sesudah berenang, ada kursi santai bertebaran di sekitar kolam dan lazy river. Selain itu ada food court juga, yang menjual beragam makanan dan minuman untuk pengunjung. Ada musholla, loker, toilet yang bersih dan kering serta ruang ganti yang nyaman.  / Nur Rachmat